(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Seminar "Melawan Hoak dari Sekolah"

Admin kominfosanti | 31 Mei 2017 | 448 kali

Kepala Bidang TIK Kominfosandi Buleleng, Made Suharta, S.Kom, M.AP menjadi narasumber untuk seminar yang diadakan di Jurusan D3 Perpustakaan UNDIKSHA. Acara ini dibuka oleh PD1 Senat Fakultas Ilmu Sosial UNDIKSHA. Mengusung tema "Melawan Hoax dari Sekolah", Suharta menjelaskan bahaya, cara mengenali sampai pada menangani Hoax untuk tingkat sekolah. Lebih jauh lagi, Suharta menghimbau untuk sekolah non IT untuk mengembalikan pelajaran TIK sebagai muatan lokal sehingga sekolah dapat menjadi garda depan untuk sosialisasi bahaya Hoax. Selain itu para guru dan orang tua hendaknya mengikuti dan mengawasi kegiatan anak didiknya tidak hanya di kegiatan nyata tetapi juga pada sosial media. Peningkatan kemampuan literasi dan minat baca juga menjadi hal penting untuk mencegah menyebarnya hoax dengan mudah dan cepat. Kegiatan ini dilaksanakan pada 31 Mei 2017 bertempat di ruang seminar Fakultas Ilmu Sosial UNDIKSHA dengan peserta dari kepala sekolah dan mahasiswa.