Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kab.Buleleng mengikuti seminar “Sistem Manajemen Pengamanan Informasi menuju sertifikasi ISO 27001:2013” yang diselenggarakan LPSE Provinsi Bali bekerja sama dengan SAI Global Indonesia. Acara seminar dilaksanakan di Agung Room Hotel Aston Denpasar Bali, Selasa (23/01/2018). Seminar dihadiri oleh LPSE seluruh Bali serta beberapa Universitas di Indonesia bagian timur. Tampil sebagai narasumber diantaranya Direktur Keamanan Informasi Kementerian Kominfo RI, Ir. Aidil Chendramata, MM yang memaparkan peran Kominfo dalam mewujudkan clean and good government dalam pengadaan barang/jasa dan regulasi yang mengatur pengamanan informasi Indonesia, khususnya di LKPP. Kemudian Kepala Bidang Kominfo Publik Dinas Kominfo Prov. Jawa Barat, Ika Mardiah yang memaparkan tentang penerapan Sistem Manajemen Pengamanan Informasi (SMPI) ISO 270001:2013 di LPSE. Dan Tjok Bagus Pemayun selaku Kepala Biro Administrasi Pembangunan Setda Prov. Bali yang memaparkan success story LPSE Provinsi Bali dalam meraih ISO 270001:2013.
Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kab.Buleleng diwakili oleh Kabid. Layanan e-Government Ngakan Gde Dwi Dharma Yudha, SE., Kasi. Pengembangan Aplikasi I Putu Agus Suryawan, SE. dan Arman Junianto.