Bertempat di Hotel Bidakara Jakarta, 28 Maret 2019, diselenggarakan kegiatan penyerahan hasil evaluasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Acara yang diselenggarakan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi tersebut menghadirkan para pimpinan kementerian/lembaga dan pemerintah daerah dan dibuka secara resmi oleh Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla.
Dalam sambutannya, Kalla mengatakan bahwa sistem pemerintahan yang berbasiskan elektronik bisa menghasilkan efisiensi yang sangat besar. Di samping itu, dengan sistem elektronik, pemerintahan dan pelayanan bisa berjalan dengan lebih praktis dan lebih cepat. Ia berharap para penyelenggara negara secara terus-menerus meningkatkan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi sehingga tingkat efisiensi, kecepatan, dan kemudahan akses, kian terwujud di seluruh jajaran birokrasi pemerintahan.
Sebelumnya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Syafruddin, mengatakan bahwa apabila sistem yang berbasis elektronik ini benar-benar bisa dimaksimalkan, maka akan terjadi efisiensi keuangan negara secara nasional hingga sebesar 4 triliun.
Pada bagian akhir acara, diserahkan penghargaan atas hasil evaluasi SPBE tahun 2018 yang diterima secara simbolis oleh sejumlah pimpinan kementerian/lembaga dan pemerintah daerah provinsi, pemerintah kota, dan kabupaten.
Dari Kabupaten Buleleng hadir Wakil Bupati, Dr. Nyoman Sutjidra, Sp.OG, didampingi Kadis Kominfosandi Dr. Drs. I Ketut Suweca,M.Si dan Kabid Layanan e-Government, Ngakan Dharma Yudha, SE, MPA.