Bertempat di Lobby Atiti Wisma Kantor Bupati Buleleng pada hari Selasa, 23 Juni 2020 digelar kegiatan penyerahan bantuan benih padi inbrida kepada subak se Kabupaten Buleleng. Kegiatan tersebut langsung dihadiri oleh Bapak Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, ST, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ni Made Rousmini, S.Sos, Kadis Pertanian Kabupaten Buleleng Ir. Made Sumiarta, Inspektur Kabupaten Buleleng I Putu Yasa ,SH dan Camat se- Kabupaten Buleleng.
Dalam rangka percepatan penganan Covid19 di Buleleng di sektor pertanian, Bupati Buleleng menyerahkan secara simbolis benih padi inbrida. Jenis benih yang diserahkan yakni ciherang, cigelis, inpari dan C64 dengan keunggulan yang hampir sama, baik dari sisi rasa dan produksinya.
Jumlah total keseluruhan benih padi yang disalurkan oleh Pemerintah Kabupaten Buleleng sebanyak 37 ton dan tersebar di 54 subak di Kabupaten Buleleng, melalui sumber dana Belanja Tidak Terduga (BTT).
Hadir dari Kominfosanti dalam penyerahan tersebut Kasi Informasi Publik Ketut Artaya, SE dan beberapa staf teknis lainnya. (PLIP/Ketut Artaya, SE)