Saat ini, siaran TV Nasional di Kabupaten Buleleng hanya bisa diperoleh dengan menggunakan satelit parabola. Hal ini disebabkan karena karakteristik lokasi dan wilayah kabupaten Buleleng. Dari segi topografi menunjukkan bahwa sebagian besar Kabupaten Buleleng merupakan lahan berlereng karena posisi wilayah Buleleng yang berupa perbukitan di bagian selatan dan agak landai sampai ke pantai bagian utara (nyegara gunung)
Sesuai dengan komitmen Gubernur Bali, I Wayan Koster yang didukung oleh Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST, maka di tahun 2020 ini mulai direncanakan pembangunan menara tower TV bersama. Lokasi yang dipilih sesuai dengan kajian teknis adalah Desa Pegayaman karena selain merupakan lokasi tertinggi, juga dikarenakan cakupan wilayah layanan nantinya bisa mengcover sebagain besar wilayah Kabupaten Buleleng.
Made Suharta, S.Kom, M.AP selaku Sekretaris dan PPK Dinas Kominfosanti Buleleng pada hari Jumat, 31 Januari 2020 melakukan survey dan penjajagan awal ke lokasi rencana pembangunan tower tv bersama di Desa Pegayaman. Survey lokasi ini dilakukan untuk melihat kondisi secara langsung di lapangan selain juga untuk melakukan komunikasi awal dengan masyarakat sekitar pembangunan lokasi tower tersebut. Made Suharta menyampaikan secara singkat bahwa rekomendasi untuk pembangunan tower sudah dipastikan di Desa Pegayaman. Dari komunikasi awal dengan masyarakat pemilik lahan sekitar, pada intinya masyarakat setuju dengan rencana pembangunan tower tv bersama di sekitar wilayahnya.
Hadir mendampingi Sekretaris Dinas Kominfosanti diantaranya: Ksb Perencanaan, F.A Wawan Triyudawanto, ST, Kasi Jaringan dan Data Center, Nyoman Budarsa, S.Kom dan Ksb. Umum dan Kepegawaian, I Putu Suryada Santhi. (surya/sekretariat)