(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Unud Siap Lakukan Kajian Teknis Tower Bersama Penyiaran Televisi

Admin kominfosanti | 22 Agustus 2019 | 266 kali

Menindaklanjuti hasil koordinasi yang dilakukan dengan Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Provinsi Bali beberapa hari sebelumnya, Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kabupaten Buleleng bergerak cepat dengan melakukan koordinasi dengan Fakultas Teknik Universitas Udayana Denpasar pada hari Kamis (22/8). Dalam pertemuan tersebut hadir Sekretaris Dinas Kominfosandi Buleleng, Made Suharta, S.Kom., MAP., didampingi Kasubag Perencanaan, FA Wawan Triyudawanto, ST., sedangkan dari perwakilan Fakultas Teknik, Ir. Linawati, MEngSc., Ph.D, selaku Ketua PS. Magister Teknik Elektro, dan Dr. I Made Oka Widyantara, ST., MT., dosen Jurusan Teknik Elektro.
Dalam pertemuan tersebut, Sekdis Kominfosandi menyampaikan bahwa sesuai dengan arahan Gubernur Bali yang menginginkan masyarakat Buleleng dapat menikmati siaran televisi secara mudah dan murah, maka Dinas Kominfosandi Kabupaten Buleleng berencana untuk mendirikan tower bersama penyiaran televisi yang pendanaannya dari BKK Provinsi Bali. Untuk itu diharapkan pihak Fakultas Teknik Universitas Udayana dapat membantu untuk melakukan kajian teknis terkait rencana tersebut. Sehingga bisa didapatkan lokasi terbaik untuk tower bersama tersebut dengan cakupan area pelayanan terluas yang mungkin dijangkau. Selain itu juga diharapkan dapat dikaji kebutuhan SDM, perangkat dan fasilitas pendukung lainnya serta dampak yang mungkin dapat ditimbulkan.
Ibu Linawati menyampaikan bahwa Universitas Udayana khususnya fakultas Teknik siap membantu Pemkab Buleleng untuk melakukan kajian teknik pembangunan tower bersama penyiaran, sehingga harapan masyarakat untuk dapat menikmati siaran televisi lokal secara mudah dan murah dapat terwujud. Selanjutnya Bapak Oka Widyantara mengharapkan agar Pemkab dapat melakukan FGD secara intens dengan pihak Lembaga Penyiaran Swasta (LPS) yang nantinya diharapkan akan dapat me-relay siarannya melalui tower bersama tersebut. Sehingga semua pihak dapat berkontribusi dan membuat kesepakatan bersama dalam perencanaan tersebut. (wan-sekretariat)