Wabup Sutjidra Ungkap Bupati PAS Presentasi Adipura di Jakarta
Admin kominfosanti | 20 Juni 2016 | 701 kali
Gema prestasi untuk Buleleng yang dicanangkan oleh Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana pada peringatan Hut Kota, Maret lalu, kembali diucapkan oleh Wakil Bupati Buleleng,dr.Nyoman Sutjidra dalam arahannya ketika meminpin apel paripurna yang digekar di halaman depan kantor Bupati, 20/6.
Hasil dari ajakan Bupati agar semua pihak membuat prestasi untuk Buleleng, telah menghasilkan banyak prestasi. Diantara prestasi yang membanggakan adalah diraihnya penilaian opini WTP ke dua kalinya untuk Pemkab.Buleleng oleh BPK RI. Hasil penilaian WTP ini, jelas Wakil Bupati, berkat kerjasama dan pengelolaan keuangan yang baik sesuai aturan dari semua SKPD Buleleng. Selanjutnya, prestasi atau penghargaan nansional diterima oleh BKD Buleleng dalam bentuk BKN Award 2016 di bidang penataan birokrasi dan ASN. Prestasi teranayar adalah RSUD Buleleng meraih pengahrgaan nasional Paripurna Akreditasi Rumah Sakit. Sementara itu, di bidang lingkungan, Pemkab.Buleleng yang komit dalam melestarikan lingkungan dan memerangi sampah plastik telah mengantar Buleleng meraih tujuh nominasi dalam meraih trophy dari Presiden RI, Joko Widodo. Kemudian, saat ini, Bupati Buleleng PAS sedang melakukan presentasi terkait nominasinya dalam meraih penghargaan Adipura. Hal ini, jelasnya, sangat penting karena selama ini prestasi Adipura tidak mudah diraih karena beratnya persyaratan untuk mendapatkan prestasi itu.
Dalam kesempatan ini, Wakil Bupati mengajak semua pihak dan masyarakat agar tetap bersama- sama menjaga suasana kondusif agar pelaksanaan ibadah puasa, perayaan Lebaran, dan Pagerwesi berjalan dengan baik. (st/Agst)
Download disini